Tampilkan postingan dengan label dinamika kelompok. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label dinamika kelompok. Tampilkan semua postingan

Selasa, 15 Juli 2014

Materi Lengkap MOS Masa Orientasi Siswa

Setiap jenjang sekolah (sd, smp, sma/smk) memiliki ciri-ciri khusus yang membedakannya dengan jenjang pendidikan sebelumnya, kekhususan ini merupakan hal yang wajar dan memang harus dilalui. Hal tersebut dikarenakan adanya perbedaan cara-cara penyampaian bahan pembelajaran dan materi pendidikan yang disesuaikan dengan tingkat perkembangan pertumbuhan fisik dan mental psikologis peserta didik.

Adanya ciri khusus pada setiap jenjang pendidikan menyebabkan beberapa kebiasaan belajar yang dikembangkan di jenjang sebelumnya perlu disempurnakan dan diubah dengan cara belajar yang baru yaitu pembelajaran yang aktif, inovatif, kreatif, efektif, dan menyenangkan sesuai perkembangan fisik dan mental psikologis peserta didik.

Berkenan hal tersebut, maka penyelenggaraan MOS (Masa Orientasi Siswa) bagi siswa baru sangat perlu dilaksanakan dalam rangka memberikan pengenalan mengenai lingkungan sekolah yang menjadi pilihannya untuk menuntut ilmu, sekaligus sebagai upaya mengenalkan peserta didik baru dengan lingkungan barunya. image

Berikut adalah materi lengkap untuk kegiatan MOS (Masa Orientasi Siswa)

A. MATERI

1. Materi Wajib :

a. Wawasan Wiyata Mandala, silahkan klik disini

b. Kesadaran Berbangsa dan Bernegara, Nasionalisme/Patriotisme. Silahkan Klik disini

c. Pendidikan Karakter dan tata Krama, Silahkan klik disini

d. Pengenalan Kurikulum 2013, Silahkan klik disni

e. Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), Silahkan klik disni

f. Kepramukaan

g. Pembinaan Mental Keagamaan

h. Untuk SD, hari pertama masuk diisi pengenalan lingkungan sekolah, cara belajar, dan penanaman pembentukan karakter dalam rangka mempertebal semangat nasionalisme, salah satunya dalam bentuk menghafal lagu-lagu wajib/perjuangan.

i. MOS diselenggarakan, sesuai dengan pencanangan pendidikan karakter dan pembinaan nasionalisme oleh Gubernur Jawa Tengah, maka sebagai salah satu tolok ukur perlu dilaksanakan pre tes dan pos tes, di antaranya menghafalkan lagu wajib/lagu perjuangan :

    • - Garuda Pancasila
    • - Bagimu Negeri
    • - Maju Tak Gentar
    • - Berkibarlah Benderaku
    • - Halo-Halo Bandung
    • - Satu Nusa Satu Bangsa
    • - Hari Merdeka
    • - Rayuan Pulau Kelapa
    • - Syukur
    • - Mengheningkan Cipta
      • Catatan :
        • Untuk Lagu Indonesia Raya, semua peserta didik wajib hafal.
        • Untuk Lagu Wajib/Perjuangan bagi siswa SD minimal hafal 3 (tiga) lagu, SMP minimal 7 (tujuh), dan SMA/ SMK minimal hafal 9 (sembilan) lagu.

2. Materi Pilihan :

a. 4 Pilar Kehidupan Berbangsa Dan Bernegara;

b. Sosialisasi Dampak Merokok;

c. Sosialisasi Dampak Narkoba, HIV dan AID’S;

d. Cara Belajar Yang Efektif; silahkan klik disini

e. Dinamika Kelompok; silahkan Klik disini

f. Lomba Kreatifitas Bidang Seni;

g. Lomba Kreatifitas Bidang Olahraga;

h. Leadership (Kepemimpinan);

i. Perkenalan dengan kakak kelas/guru/karyawan;

j. Kegiatan social/mengunjungi ke panti asuhan/panti jompo/panti rehabilitasi social, dan bakti social;

k. Pengenalan Kegiatan Ekstrakurikuler;

l. Lain-lain (sesuai dengan kondisi sekolah).

Demikian Materi MOS (Masa Orientasi Siswa) Selengkap-lengkapnya. isi materi dapat di sesuaikan dengan situasi kondisi sekolah masing -masing
BACA SELENGKAPNYA »

Jumat, 04 Juli 2014

Permainan Zig-Zag Dinamika Kelompok Materi MOS

GAMES DINAMIKA KELOMPOK MASA ORIENTASI SISWA MOS

Nama Permainan : Zig-Zag

Tujuan :

Menuntut kerjasama antar anggota kelompok, untuk itu komunikasi dalam kelompok harus berjalan dengan baik. Ketua kelompok harus mampu memimpin anggotanya, dan anggota juga harus bisa memiliki inisiatif. image

Prosedur :

Langkah pertama, dibentuk 4 kelompok yang terdiri dari 5 orang dengan 1 orang sebagai ketua dan 4 orang kelompok. Kemudian masing-masing kelompok berdiskusi secara internal. Sementara masing-masing ketua kelompok dipanggil oleh konselor untuk diberi nama kelompok, ada 4 tema :

· Pribadi

· Sosial

· Belajar

· Karir

Langkah kedua yaitu semua kelompok berkumpul. Konselor menjelaskan games yang akan dilaksanakan.

Prosedur games :

Zig : loncat ke depan

Zag : loncat ke belakang

Zig 2x : loncat ke kiri

Zag 2x : loncat ke kanan

Langkah ketiga, permainan dimulai. Pelombaan antar kelompok, misal kelompok pribadi vs belajar dan kelompok sosial vs karir. Ketua yang memimpin didepan meneriakan zig atau zag untuk kelompok lain. Yang menang maju ke babak selanjutnya untuk bertemu pemenang kembali, Dan jika ada yang kalah mereka dihukum. Hukumannya yaitu membuat drama secara insidental, dengan tema kelompok yang mengalahkannya.

Kemudian supaya adil, kelompok yang menjadi pemenang disuruh juga mempraktekan drama tema kelompok yang mereka kalahkan. Tim yang menjadi penonton dituntut untuk mengambil pesan moral dari game yang berlangsung.

Peran :

Ketua berperan sebagai pemimpin anggotanya, baik dalam sebelum permainan berlangsung, saat permainan maupun pada saat drama. kemudian berperan sebagai pengatur permainan pada saat game berlangsung.

Anggota berperan sebagai peserta permainan, serta inisiator dalam game maupun drama yang akan dilaksanakan.

Kompetensi Keberhasilan :

Peserta dianggap berhasil bukan atas kemenangan dalam game, tapi jika peserta sudah bisa bekerjasama serta mengambil nilai moral yang disampaikan dari drama.

Peran Konselor :

Konselor berperan sebagai Juri dalam permainan, dan menentukan peraturan dalam permainan.

BACA SELENGKAPNYA »

Artikel Favorit