Pemaksaan Pemberlakuan Kurikulum 2013 | Media Pendidikan

Sabtu, 26 April 2014

Pemaksaan Pemberlakuan Kurikulum 2013

CMS Sekolah Gratis untuk Pendidikan Indonesia

Kurikulum 2013 sudah diperkenalkan pemerintah secara masif kepada para eksekutor dalam hal ini guru. Dana telah digelontorkan untuk membiayai kegiatan tersebut. Berbagai elemen: forum guru, forum kepala sekolah, organisasi guru, dan berbagai pihak yang peduli dengan pendidikan tak ketinggalan dilibatkan dalam diseminasi kurikulum baru tersebut. Pro kontra dari masyarakat terhadap kurikulum baru tersebut mengerucut pada dua poros: yang mendukung dan yang menolak pemberlakuan kurikulum 2013.
Salah satu yang diperdebatkan, disamping banyak hal yang menjadi pro dan kontra adalah dihapuskannya mata pelajaran TIK. Sebagai penggantinya, semua mata pelajaran terintegrasi dengan TIK. Sebagai contoh mata pelajaran Pendidikan Agama: dalam memberikan tugas, guru mensyaratkan agar diketik dengan menggunakan perangkat lunak pengolah kata. Begitu pula di dalam mata pelajaran yang lain. Intinya peserta didik arus akrab dengan komputer atau laptop untuk menunjang berbagai tugas dan pembelajaran di sekolah.
Hal tersebut yang kemudian menimbulkan polemik. Di antaranya adalah kekurangsiapan sarana TIK pada peserta didik. Belum lagi kekurangmampuan peserta didik bahkan para pendidiknya dalam mengintegrasikan berbagai mata pelajaran dengan TIK.
Kemungkinan besar yang terjadi nantinya adalah peserta didik yang kurang faham dan tertinggal keahliannya dalam bidang TIK dibandingkan anak-anak dari negara lain. Karena mata pelajaran TIK dihapuskan. Di sisi lain, pembelajaran mata pelajaran lain yang disorong-dorong untuk setali tiga uang bisa memngembangkan kemampuan TIK anak nyatanya tidak terjadi.
Kurikulum 2013, perlu pertimbangan lagi untuk pemberlakuannya. Atau menunggu setahun dua tahun lagi sambil disempurnakan. Sehingga mnjadi kurikulum 2014 atau 2015


Posted via Blogaway Untuk lebih jelasnya, silahkan baca juga, artikel yang berhubungan dengan Artikel Pemaksaan Pemberlakuan Kurikulum 2013, antara lain :
Bila Artikel Pemaksaan Pemberlakuan Kurikulum 2013 dirasa bermanfaat untuk Anda, sudi kiranya Anda berikan G plus one anda kami juga sangat bahagia bila anda suka dengan tulisan Pemaksaan Pemberlakuan Kurikulum 2013 ini
Komentar www.m-edukasi.web.idDan kami sangat berterimakasih, kepada anda yang telah meninggalkan komentarnya dibawah ini.



0 komentar:


Posting Komentar

Artikel Favorit