MATERI MOS BELAJAR EFEKTIF
Sudah efektifkah belajarmu? Bagaimana hasilnya? Sesuaikah hasil yang kalian capai dengan tujuan yang kalian inginkan?
Berikut adalah cara belajar efektif yang dapat kalian gunakan selama belajar di disekolah ini, agar hasilmu akan optimal sehingga benar-benar sesuai dengan tujuanmu.
Berikut TIP yang dapat kalian ikuti. Lakukan dengan baik saran-saran ini.
PENGATURAN JADWAL BELAJAR
Pengaturan Waktu sangat penting agar semua yang kalian inginkan dapat dilakukan sebaik-baiknya. Tanpa pengaturan Waktu yang baik, seringkali beberapa hal yang harus kalian lakukan malahan belum dilakukan karena tidak kebagian Waktu lagi. Oleh karena itu, buatlah jadwal belajar yang tepat sehingga kalian dapat mengatur dan memprioritaskan belajar disamping aktivitas keluarga, dan lain-lain.
Pedoman:
· Perhatikan waktumu.
· Refleksikan bagaimana kamu menghabiskan waktumu.
· Sadarilah kapan kamu menghabiskan waktumu dengan sia-sia.
· Ketahuilah kapan kamu produktif.
Dengan mengetahui bagaimana kamu menghabiskan waktu dapat membantu untuk:
Membuat daftar "Kerjaan". Tulislah hal-hal yang harus kamu kerjakan, kemudian putuskan apa yang dikerjakan sekarang, apa yang dikerjakan nanti, apa yang dikerjakan orang lain, dan apa yang bisa ditunda dulu pengerjaannya.
Membuat jadwal harian/mingguan. Catat janji temu, kelas dan pertemuan pada buku/tabel kronologis. Selalu mengetahui jadwal selama sehari, dan selalu pergi tidur dengan mengetahui kamu sudah siap untuk menyambut besok.
Merencanakan jadwal yang lebih panjang. Gunakan jadwal bulanan sehingga kamu selalu bisa merencanakan kegiatanmu lebih dulu. Jadwal ini juga bisa mengingatkanmu untuk membuat waktu luangmu dengan lebih nyaman.
Rencana Jadwal Belajar Efektif:
· Beri waktu yang cukup untuk tidur, makan dan kegiatan hiburan.
· Prioritaskan tugas-tugas.
· Luangkan waktu untuk diskusi atau mengulang bahan sebelum kelas.
· Atur waktu untuk mengulang langsung bahan pelajaran setelah kelas. Ingatlah bahwa kemungkinan terbesar untuk lupa terjadi dalam waktu 24 jam tanpa review.
· Jadwalkan waktu 50 menit untuk setiap sesi belajar.
· Pilih tempat yang nyaman (tidak mengganggu konsentrasi) untuk belajar.
· Rencanakan juga "deadline".
· Jadwalkan waktu belajarmu sebanyak mungkin pada pagi/siang/sore hari.
· Jadwalkan review bahan pelajaran mingguan.
· Hati-hati, jangan sampai diperbudak oleh jadwalmu sendiri!
MENETAPKAN TUJUAN/MEMBUAT JADWAL
Latihan:
Cantumkan banyaknya waktu yang kalian gunakan untuk aktivitas harian dalam bentuk jam.
Evaluasi pengaturan waktu kalian:
· Berapa banyak waktu kalian yang diluangkan untuk mencapai tujuan kalian di atas?
· Apakah penempatan waktu kalian mencerminkan prioritas kalian?
· Bisakah jam kosong kalian digunakan untuk mencapai prioritas kalian?
Latihan:
Mengatur tugas-tugas; kendalikan stres
Keuntungan dari jadwal ini:
· Jadwal tertulis membuat rasa tanggung jawab lebih mudah diatur
· Tugas-tugas yang terjadwal lebih dapat diselesaikan
· Jika kalian sudah membaca dan membuat pekerjaan rumah, kalian akan terhindar dari keharusan untuk belajar mendadak sebelum ujian.
Buat jadwal kalian:
Kalender semester:
· Ambil jadwal semester dari sekolah kalian.
· Masukan tanggal-tanggal penting, seperti ujian tengah and akhir semester, hari besar, hari libur, minggu tenang, dan lain-lain.
· Masukan tangal-tangal untuk ulangan dan ujian, tugas-tugas dan naskah-naskah penting, dan aktivitas sosial.
· Letakan jadwal ini di tempat belajar kalian sebagai pengaraha dan pentunjuk, dan mencatat kemajuan kalian.
Latihan:
Buat Daftar untuk melakukan sesuatu
Jadwal Mingguan Taksiran
· Masukan semua aktivitas-aktivitas, seperti kelas-kelas, waktu belajar, pertemuan-pertemuan, waktu kerja, dan aktivitas sosial.
Ini lebih mendetail: rencanakan aktivitas-aktivitas kalian tiap jamnya selama seminggu.
Jadwal Mingguan
· Modifikasi dan rinci Jadwal Mingguan Taksiran kalian
· Evaluasi waktu yang kalian gunakan untuk dapat dimodifikasi menurut prioritas kalian
· Apakah kalian menggunakan waktu kalian sebaik mungkin untuk mencapai tujuan?
· Apakah kalian belajar seperti yang kalian jadwalkan untuk belajar?
· Apakah kalian bisa menggunakan waktu kalian lebih efisien?
Jadwal Harian atau "Pekerjaan"
· Selesaikan semalam sebelum atau pertama kali setiap pagi.
· Cantumkan apa yang kalian selesaikan hari itu, termasuk tugas-tugas, pertemuan-pertemuan, dan pekerjaan lain
· Periksa apa yang sudah kalian lakukan
Pastikan bahwa dengan jadwal yang sudah kalian buat, kalian dapat mengatur Waktu sebaik-baiknya, dan yang terpenting adalah bahwa kalian tidak akan melanggar jadwal yang telah kalian atur dengan susah payah itu.
Silahkan materi Materi MOS (Masa Orientasi Siswa) Kehidupan Berbangsa dan Bernegara dikembangkan sesuai dengan sekolah anda. Selain Materi Kehidupan Berbangsa dan Bernegara untuk MOS (Masa Orientasi Siswa) anda kami sarankan untuk membaca Game/Permainan MOS dalam Dinamika Kelompok, agar Masa Orientasi Siswa di sekolah anda tidak membosankan, silahkan klik disini
materi MOS yang lain danperlu disampaikan ke siswa adalah materi Wawasan Wiyata Mandala dan Materi Mos Tata Krama,, silahkan klik disini