Tampilkan postingan dengan label spmbn. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label spmbn. Tampilkan semua postingan

Selasa, 09 Juli 2013

Materi Soal Ujian UMB-PT 2013 SPMBN

Materi Soal Ujian UMB-PT Ujian Masuk Bersama Perguruan Tinggi Negeri 2013 SPMBN Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Nusantara.

Silahkan baca dulu persyaratan UMB-PT sebelum anda melakukan pendaftaran, klik disini

Materi Ujian

  1. Pengelompokan Materi Ujian
    Kelompok materi ujian pada UMB-PT 2013 dibagi menjadi 3 (tiga) kelompok, yaitu:
    • Kelompok IPA
    • Kelompok IPS
    • Kelompok IPC (Kelompok IPA + IPS)

    Setiap peserta yang memenuhi persyaratan dapat mengikuti kelompok IPA saja, atau kelompok IPS saja, atau kelompok IPC, tidak tergantung pada jurusan SMTA-nya.

    Perlu diingat bahwa Kelompok ini terlepas dari jurusan di SMA

    Kelompok ini hanya berpengaruh terhadap program studi yang dapat dipilih

  2. Isi Materi Ujian

    Materi Ujian terdiri dari:

    Soal Penalaran Matermatika dan Bahasa terdiri dari

    • Matematika
    • Bahasa Indonesia
    • Bahasa Inggris

    Soal Penalaran Sains terdiri dari :

    • Matematika Sains
    • Fisika
    • Kimia
    • Biologi

    Soal Penalaran Ilmu Sosial terdiri dari :

    • Ekonomi
    • Sejarah dan
    • Geografi

    Peserta Kelompok IPA harus mengikuti ujian Penalaran Matematika dan Bahasa dan ujian Penalaran Sains.

    Peserta Kelompok IPS harus mengikuti ujian Penalaran Matematika dan Bahasa dan ujian Penalaran Ilmu Sosial.

    Peserta Kelompok IPC harus mengikuti ujian Penalaran Matematika dan Bahasa dan ujian Penalaran Sains serta ujian Penalaran Ilmu Sosial.

image

Uji Keterampilan dan Ujian Lainnya

Peserta Ujian yang memilih program studi Keolahragaan dan/atau Kesenian dan/atau Pendidikan Guru Sekolah Dasar/Pendidikan Guru Madrasah Ibtida’iyah (PGSD/PGMI) diwajibkan mengikuti Uji Keterampilan atau Ujian Lainnya yang diselenggarakan oleh Perguruan Tinggi yang bersangkutan.

  1. Materi Uji Keterampilan dan Ujian Lainnya

    Program Studi Seni Rupa

    • Pengetahuan Umum Seni Rupa.
    • Keterampilan (cara menggunakan alat, menggambar, memvisualisasikan ide, dsb).
    • Tes warna.

    Program Studi Seni Drama, Tari dan Musik (Sendratasik)

    • Kemampuan dasar (rasa nada-irama),
    • Penghayatan musik, dan
    • Wawancara.

    Program Studi Keolahragaan

    • Tes Kesehatan (tidak cacat jasmani, tidak buta warna),
    • Tes Kesegaran Jasmani,
    • Keterampilan (permainan, senam, renang, atletik).

    Program Studi PGSD/PGMI

    • Wawancara, dan/atau yang lainnya.
  2. Pelaksanaan Uji Keterampilan dan Ujian Lainnya

    1. Uji keterampilan dan ujian lainnya dilaksanakan di Perguruan Tinggi/Program Studi yang menjadi pilihan peserta ujian dengan persyaratan surat keterangan Dokter.

    2. Jadwal yang tepat (tanggal, lokasi dan jam) dapat ditanyakan kepada Perguruan Tinggi yang bersangkutan.

    3. Biaya Uji Keterampilan dan ujian lainnya ditanggung oleh peserta, dan dibayarkan kepada Perguruan Tinggi/Program Studi yang melaksanakan ujian.

  3. Informasi Ujian Keterampilan

    Keterangan lengkap mengenai Ujian Keterampilan dapat menghubungi Universitas yang bersangkutan atau website universitas terkait. silahkan klik disini.

Semoga anda lolos ujian UMB-PT Ujian Masuk Bersama Perguruan Tinggi Negeri 2013 SPMBN Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Nusantara.

BACA SELENGKAPNYA »

UMB Perguruan Tinggi Negeri Ujian Masuk Bersama

BACA SELENGKAPNYA »

Persyaratan umb pt Pendafataran SPMBN

Persyaratan Peserta SPMBN Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Nusantara

Peserta UMB-PT tahun 2013 harus memenuhi persyaratan sebagai berikut :

  1. Tamatan SMTA (SMA, MA, SMK, SMTA luar negeri, ujian persamaan, dsb.) tahun berjalan dan atau paling lama kelulusan 3 (tiga) tahun terakhir, (2011, 2012 dan 2013).

  2. Khusus untuk Universitas Sebelas Maret (UNS)

    1. Lulusan SMTA untuk semua tahun

    2. D-4 Kebidanan hanya berasal dari lulusan D-3 Kebidanan

    3. D-3 dan D-4 Kebidanan dipersyaratkan Putri dengan tinggi badan minimal 150 cm, dan tidak buta warna total

    4. Keterangan selengkapnya dapat dilihat pada laman UNS

  3. Tamatan Paket C tahun berjalan atau tahun 2011, 2012 dan 2013 yang memiliki raport tiga tahun (selama yang bersangkutan mengikuti program tersebut)

  4. Mempunyai kesehatan fisik yang tidak mengganggu kelancaran belajar di program studi pilihannya (sebagai contoh untuk program studi yang dalam belajar diperlukan kemampuan membedakan warna, tidak boleh buta warna).
  5. silahkan lihat daftara perguruan tinggi negeri peserta Ujian Masuk Bersama UMB PT SPMBN klik disini

image

  • Prosedur Pendaftaran

    Panduan pendaftaran UMB-PT 2013 dapat diakses di sini

  • Jadual Kegiatan

    Pendaftaran Online : 27 Mei 2013 - 19 Juli 2013

    Pembayaran di Bank : 27 Mei 2013 - 19 Juli 2013

    Pencetakan KARTU UJIAN : 27 Mei 2013 - 20 Juli 2013 pukul 11.30 WIB, apabila Anda tidak mencetak KARTU UJIAN, maka dianggap mengundurkan diri

    Ujian Tulis : 21 Juli 2013

    Pengumuman : 28 Juli 2013

  • informasi lebih lanjut tentang Peserta SPMBN Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Nusantara silahkan klik disini

  • BACA SELENGKAPNYA »

    SPMB Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Nusantara

    SPMB Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Nusantara, Bagi anda yang gagal masuk perguruan tinggi negeri, masih ada kesempatan lagi untuk mengikuti SPMB yang diselenggarakan oleh Perhimpunan Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Nusantara. image

    Perguruan Tinggi Negeri yang melakukan seleksi mahasiswa melalui jalur SPMB UMB-PT 2013, antara lain :

    1. Universitas Syiah Kuala (UNSYIAH) Banda Aceh
    2. Universitas Malikussaleh (UNIMAL) Lhokseumawe
    3. Universitas Sumatera Utara (USU) Medan
    4. Universitas Jambi (UNJA) Jambi
    5. Universitas Negeri Jakarta (UNJ) Jakarta
    6. Universitas Negeri Jenderal Soedirman (UNSOED) Purwokerto
    7. Universitas Diponegoro (UNDIP) Semarang
    8. Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta
    9. Universitas Palangka Raya
    10. Universitas Islam Negeri Alauddin Makasar
    11. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (UNTIRTA) Banten
    12. Universitas Borneo (UB) Tarakan
    13. Universitas Terbuka (UT) Jakarta

    untuk melihat daftar Program Studi yang bisa anda pilih, klik disini

    image

    selain perguruan tinggi negeri anda juga bisa memilih perguruan tinggi swasta favorit, antara lain

    1. Universitas Islam Sumatera Utara (UISU)
    2. Universitas Pancasila (UP)
    3. Universitas Bakrie (UB)
    4. Institus Teknologi Indonesia (ITI)
    5. Universitas Gunadarma (UG)
    6. Universitas Dian Nuswantoro (UDINUS)

    untuk melihat daftar Program Studi yang bisa anda pilih, klik disini

    image

    serta program seleksi Perguruan tinggi luar negeri yaitu Program INTERNATIONAL DEVELOPMENT PROGRAM (IDP)

    image

    seleksi akan dilaksanakan dengan tahapan :

    No

    Kegiatan

    Waktu

    1

    Pendaftaran Online 24 Jam

    27 Mei – 19 Juli 2013

    2

    Pembayaran Biaya Pendaftaran melalui Teller, ATM pada Bank BNI

    27 Mei – 19 Juli 2013

    3

    Cetak Kartu Ujian

    27 Mei – 20 Juli 2013, Pukul 11.30 WIB
    Apabila sampai batas waktu yang ditentukan
    belum mencetak kartu dianggap Mengundurkan Diri

    4

    Ujian Tulis

    21 Juli 2013

    5

    Pengumuman

    28 Juli 2013, Pukul 18.00 WIB

    Syarat pendafataran Ujiaan Masuk bersama UMB PT SPMBN spmb.or.id silahkan  klik disini

    sedangkan anda yang akang mengecek Pengumuman Hasil SBMPTN  silahkan klik disini

    BACA SELENGKAPNYA »

    Artikel Favorit