Belajar lebih asyik ditemani sibeo | Media Pendidikan

Sabtu, 15 Oktober 2011

Belajar lebih asyik ditemani sibeo

CMS Sekolah Gratis untuk Pendidikan Indonesia Kejenuhan belajar siswa di sekolah bukan tanpa alasan, banyak diantara siswa tidak memperhatikan guru manakala sedang berlangsung proses belajar mengajar dan sang guru yang hanya ceramah di depan kelas. Mungkin dulu sekitar tahun 90-an, pengajaran dengan sistem ceramah bisa diterima semua siswa. Tetapi kemudian perubahan di segala bidang melanda kepada seluruh lapisan masyarakat. Sampai di sektor pendidikan pun tidak luput dari serangan globalisasi.

Minat belajar merupakan keadaan mental atau kondisi jiwa yang menjadi motor penggerak dalam mencapai suatu tujuan tertentu. Kondisi mental atau kondisi jiwa khususnya bagi para pelajar cenderung lebih memilih ke arah yang sifatnya menghibur. Sehingga segala sesuatu yang dapat menghibur akan dengan cepat diterima dan selalu diingat.

Bila berbicara mengenai belajar kebanyakan orang mengatakan belajar adalah sesuatu yang amat malas untuk dikerjakan. Ya wajar kalau yang dipelajari tidak menarik sama sekali minat untuk mempelajarinya. Akan tetapi belajar menjadi lebih menarik apabila penyampaianya dikemas dengan sesuatu yang dapat memanjakan mata dan telinga para peserta didik.

Sebuah terobosan baru dilakukan oleh pakar-pakar IT dalam membantu pemerintah di bidang pendidikan. MPI (Multimedia Pembelajaran Interaktif) kian marak diberlakukan di setiap sekolah seiring dengan semakin siapnya tenaga pendidik dalam menyerap kemajuan IPTEK. Diharapkan dengan sistem pengajaran melaui MPI, minat belajar siswa kembali pulih.

Internet bukan sesuatu yang baru bagi anak sekolah. Keadaan ini ternyata menjadi bahan inspirator bagi pengembang IT dengan membuat berbagai portal belajar. Banyaknya portal belajar di internet membuat siswa tidak lagi mengalami kesulitan untuk mendapatkan sumber belajar. Portal belajar pun apabila dibangun ala kadarnya tanpa memperhatikan sesuatu yang asyik dan menarik, enak dipandang, serta nikmat untuk didengarkan, sama saja dengan keadaan kalau siswa disuruh membaca buku, pasti malas melakukannya.

SIBEO bukan burung piaraan, tapi singkatan dari Sistem Belajar Online, menjawab tantangan kebutuhan agar siswa bergairah saat mencerna bahan pelajaran. Portal balajar SIBEO Sistem belajar online menawarkan tampilan yang sangat artistik. Belajar pun menjadi lebih asyik dengan SIBEO.

layoutsisbeo

Kontent SIBEO berupa materi pelajaran, lengkap dengan kompetensi dan soal latihan. Dengan Sistem belajar online SIBEO, siswa tidak terasa sedang mempelajari sebuah ilmu. Itu disebabkan karena multimedia seperti gambar, animasi, foto, dan video menjadi komponen utama penyusun sistem belajar online ini.

Silahkan yang ingin belajar sambil ditemani SIBEO pasti lebih asyik. Klik gambar logo berikut ini untuk mengunjungi SIBEO.
sistem-belajar-online
Untuk lebih jelasnya, silahkan baca juga, artikel yang berhubungan dengan Artikel Belajar lebih asyik ditemani sibeo, antara lain :
Bila Artikel Belajar lebih asyik ditemani sibeo dirasa bermanfaat untuk Anda, sudi kiranya Anda berikan G plus one anda kami juga sangat bahagia bila anda suka dengan tulisan Belajar lebih asyik ditemani sibeo ini
Komentar www.m-edukasi.web.idDan kami sangat berterimakasih, kepada anda yang telah meninggalkan komentarnya dibawah ini.



0 komentar:


Posting Komentar

Artikel Favorit