Teknik penilaian dalam Pembelajaran Berbasis Masalah
Sebetulnya tidak ada teknik penilaian khusus yang diperuntukkan dalam Pembelajaran Berbasis Masalah. Hal yang penting bagi guru adalah dapat mengumpulkan informasi penilaian yang valid dan reliabel. Mengingat tujuan Pembelajaran Berbasis Masalah bukan untuk pemerolehan sejumlah besar pengetahuan deklaratif, maka penilaian tidak cukup hanya melalui tes tertulis. Sesuai tujuan Pembelajaran Berbasis Masalah, secara spesifik penilaian dalam Pembelajaran Berbasis Masalah dapat ditujukan untuk mengukur kemampuan pemecahan masalah atau kemampuan berpikir kritis.
Penilaian kinerja dipandang cocok dalam Pembelajaran Berbasis Masalah. Penilaian kinerja memungkinkan peserta didik menunjukkan apa yang dapat mereka lakukan bila dihadapkan pada situasi-situasi masalah nyata, sehingga dapat digunakan untuk mengukur potensi pemecahan masalah peserta didik di samping kemampuan kerja kelompok. Penilaian kinerja tersebut dilakukan dalam bentuk checklists dan rating scale.
PBM memfasilitasi peserta didik untuk mengembangkan keterampilan sosial atau keterampilan kolaboratif melalui aktivitas diskusi. Keterampilan tersebut dapat meliputi keterampilan bekerja sama, keterampilan interpersonal, dan peran aktif dalam kesuksesan kelompok. Keterampilan tersebut dapat dinilai melalui observasi.
Untuk lebih jelasnya, silahkan baca juga, artikel yang berhubungan dengan Artikel Teknik penilaian dalam Pembelajaran Berbasis Masalah, antara lain :Dan kami sangat berterimakasih, kepada anda yang telah meninggalkan komentarnya dibawah ini.
0 komentar:
Posting Komentar